Salsabila, Salsabila (2024) ANALISIS STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN BEAUTY PROMOTOR WARDAH ACEH MELALUI BEAUTY DEMO DALAM PELAKSANAANNYA DI KOTA LHOKSEUMAWE. S1 thesis, Universitas Malikussaleh.
![]() |
Text
Cover.pdf Download (52kB) |
![]() |
Text
Abstrak.pdf Download (88kB) |
![]() |
Text
Bab I.pdf Download (152kB) |
![]() |
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (152kB) |
![]() |
Text
Full-text.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini berjudul Analisis Strategi Komunikasi Pemasaran Beauty Promotor Wardah Aceh Melalui Beauty Demo Dalam Pelaksanaannya di Kota Lhokseumawe. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik observasi dan wawancara untuk mengumpulkan data. Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh beauty promotor Wardah Aceh dengan fokus penelitian ini adalah strategi komunikasi pemasaran melalui beauty promotor Wardah Aceh melalui beauty demo dalam pelaksanaanya di Kota Lhokseumawe. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori IMC (Integrated Marketing Communications). Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dengan pedoman wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi komunikasi pemasaran berupa beauty demo yang diterapkan oleh beauty promotor Wardah Aceh di Lhokseumawe sangat efektif dalam mendukung promosi penjualan melalui berbagai kegiatan beauty demo. Strategi ini berhasil menciptakan interaksi yang positif dengan konsumen, meningkatkan kesadaran serta penjualan produk Wardah di Lhokseumawe, peserta beauty demo menunjukkan antusiasme yang tinggi dan memberikan umpan balik positif. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan masukan bagi pihak-pihak terkait dalam mengembangkan strategi komunikasi yang efektif. Kata Kunci: Strategi Komunikasi, Pemasaran, Beauty Promotor, Wardah Aceh, Beauty Demo
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HE Transportation and Communications H Social Sciences > HF Commerce |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > 70201 - Jurusan Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | S.Ikom Salsabila Amir |
Date Deposited: | 24 Dec 2024 08:57 |
Last Modified: | 24 Dec 2024 08:57 |
URI: | https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/8905 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |