ARIANDI, ARIANDI (2024) ANALISIS SENTIMEN KOMENTAR YOUTUBE MENGGUNAKAN METODE NAÏVE BAYES. S1 thesis, Universitas Malikussaleh.
Text
Cover q.pdf Download (23kB) |
|
Text
abstract.pdf Download (15kB) |
|
Text
Bab 1.pdf Download (110kB) |
|
Text
daftar pustaka s.pdf Download (142kB) |
|
Text
FULL TEXT SKRIPSI.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Sosial media saat ini menjadi salah satu sarana, komunikasi, berbisnis, belajar, hingga hiburan bisa kita dapat disocial media Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis sentimen terhadap komentar-komentar yang diterima di platform YouTube. Machine learning dalam analisis sentimen menjadi bidang yang bertujuan untuk mengembangkan algoritma dan model yang dapat mengekstrak dan memahami sentimen atau opini yang tersembunyi dalam teks. Dalam beberapa tahun terakhir, analisis sentimen telah menjadi fokus utama dalam penelitian Machine learning karena aplikasinya yang luas dalam memahami sikap dan preferensi pengguna di berbagai domain, termasuk media sosial, ulasan produk, dan layanan pelanggan. Metode-metode dalam analisis sentimen meliputi klasifikasi teks, pengolahan bahasa alami, dan pembelajaran mendalam, metode analisis sentimen digunakan untuk memahami pandangan pengguna terhadap konten video dan interaksi dalam bentuk komentar. Penelitian ini melibatkan pengumpulan data komentar dari berbagai video di YouTube, yang kemudian dianalisis menggunakan teknik pemrosesan bahasa alami dan algoritma machine learning. Hasil analisis sentimen diharapkan dapat memberikan wawasan mendalam tentang respons pengguna terhadap berbagai topik dan konten di YouTube, serta potensial dampaknya terhadap citra dan interaksi di platform tersebut. Penelitian ini dapat menjadi dasar untuk pengembangan strategi manajemen konten dan moderasi komentar yang lebih efektif dalam mendukung pengalaman pengguna yang positif di YouTube. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai diperoleh akurasi dengan rata-rata 94,2% presisi reratanya sejumlah 95,9%, recall reratanya sejumlah 96,8%, dan f1-Score rata-ratanya sejumlah 90,1%. Kata kunci : Analisis sentiment, Komentar YouTube ,Naïve bayes,Machine learning
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > 55201 - Jurusan Teknik Informatika |
Depositing User: | ARI ARI ANDI |
Date Deposited: | 21 Nov 2024 02:13 |
Last Modified: | 21 Nov 2024 02:13 |
URI: | https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/7727 |
Actions (login required)
View Item |