Evi, Rosnidar (2024) PENGARUH TRANSPARANSI PELAPORAN KEUANGAN DAN KUALITAS INFORMASI AKUNTANSI TERHADAP TINGKAT PENERIMAAN DANA ZAKAT DENGAN AKSESIBILITAS SEBAGAI VARIABEL MODERASI (STUDI KASUS PADA BAITUL MAL LHOKSEUMAWE). S1 thesis, Universitas Malikussaleh.

[img] Text
Cover fix.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Abstrak 1.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Bab 1-digabungkan.pdf

Download (4MB)
[img] Text
Daftar pustaka-digabungkan.pdf

Download (3MB)
[img] Text
skripsi evi rosnidar cd.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh transparansi pelaporan keuangan dan kualitas informasi akuntansi terhadap tingkat penerimaan dana zakat dengan aksebilitas sebagai variabel moderasi pada Baitul Mal Kota Lhokseumawe. Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang menguji teori melalui pengukuran variabel penelitian dengan angka dan dengan melakukan analisis data menggunakan prosedur statistik. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah populasi infinit berupa populasi yang jumlah individunya tidak terhingga atau tidak diketahui dengan pasti yaitu seluruh muzakki yang menyetorkan dana zakatnya kepada Baitul Mal Kota Lhokseumawe. Teknik penarikan sampel menggunakan rumus Lemeshow sehingga diketahui jumlah sampel yang digunakan yaitu 100 orang. Hasil penelitian ini menggunakan uji parsial (t) dan moderated regression analysis (MRA). Ditemukan hasil bahwa variabel transparansi pelaporan keuangan secara parsial berpengaruh signifikan terhadap tingkat penerimaan dana zakat, kualitas informasi akuntansi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap tingkat penerimaan dana zakat, aksebilitas secara parsial berpengaruh signifikan terhadap tingkat penerimaan dana zakat, variabel aksebilitas tidak mampu memoderasi atau memperlemah hubungan antara pengaruh transparansi pelaporan keuangan terhadap tingkat penerimaan dana zakat dan aksebilitas tidak mampu memoderasi atau memperlemah hubungan kualitas informasi akuntansi terhadap tingkat penerimaan dana zakat. Kata kunci: transparansi pelaporan keuangan, kualitas informasi akuntansi, tingkat penerimaan dana zakat, aksebilitas.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > 62201 - Jurusan Akuntansi
Depositing User: S. Ak Evi Rosnidar
Date Deposited: 27 Sep 2024 05:38
Last Modified: 27 Sep 2024 05:38
URI: https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/6416

Actions (login required)

View Item View Item

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors

This repository has been indexed by