Safarina, Nova (2024) Analisis Pengendalian Persediaan Sparepart menggunakan metode Always better Control (ABC) Dan Min Max Stock di AHASS Saudara Service. S1 thesis, Universitas Malikussaleh.

[img] Text
NOVA COVER.pdf

Download (32kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (9kB)
[img] Text
SKRIPSI NOVA SAFARINA 190130080-13-16.pdf

Download (949kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA NOVA.pdf

Download (160kB)
[img] Text
SKRIPSI NOVA SAFARINA 190130080-1 (1).pdf
Restricted to Registered users only

Download (18MB)

Abstract

ABSTRAK Dalam penyediaan persediaan Sparepart seringkali terjadi permasalahan yang tidak terduga, salah satunya adalah kurangnya persediaan suku cadang yang menyebabkan proses pemeliharaan tidak dapat berjalan dengan baik, sehingga diperlukan adanya persediaan untuk menghindari kekurangan suku cadang. CV. X Service belum pernah mengklasifikasikan kebijakan pengadaan Sparepart, sehingga tidak terjadi permintaan dan persediaan Sparepart tidak seimbang. CV. X Service yang terletak di Gampong Matang Kumbang, Kec. Baktiya, Kab. Aceh Utara merupakan bengkel motor yang menawarkan jasa Service sekaligus menjual Sparepart sepeda motor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelompokan persediaan Sparepart dengan metode Always Better Control dan minimum-maximum stock Sparepart. Hasil yang didapat dari penelitian ini yaitu terdapat 6 jenis Sparepart pada kelompok A adalah Baterai GS Kering 5S, Spion YZH, Gear PKT Honda Karisma, Tali Kipas Vario, Spion YZH, Ruler Vario dan Ban Dalam 300-17 dengan presentase kumulatif 69,82% harga sebesar Rp. 239.920.000, pada kelompok B terdapat 5 jenis Sparepart yaitu Mangkok Stang Vario, Ban Dalam 300-14, Ban Dalam 275-14, Ban Dalam 275-17, dan Lapis Jok dengan presentase kumulatif 89,50% harga sebesar Rp. 307.510.000, dan Kelompok C 4 Sparepart yaitu Kepala Busi, Busi KPH, Handle Rem Vario, dan Busi GNS dengan presentase kumulatif 100% harga sebesar Rp. 343.605.000. Serta dalam metode minimum-maximum stock pada Sparepart didapatkan minimum inventory sebesar 442 unit dan maximum inventory sebesar 842 unit. Kata Kunci: Bengkel, Inventori, Peramalan, Permintaan, Sepeda Motor

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik > 26201 - Jurusan Teknik Industri
Depositing User: Nova Safarina
Date Deposited: 05 Apr 2024 03:57
Last Modified: 05 Apr 2024 04:04
URI: https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/1980

Actions (login required)

View Item View Item

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors

This repository has been indexed by