Misra, Misra (2023) PENGARUH BRAND IMAGE DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMEBELIAN DI TOKO DIGA HOUSE BIREUEN. S1 thesis, Universitas malikussaleh.
Text
COVER.pdf Download (24kB) |
|
Text
abstrak.pdf Download (15kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (154kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (9kB) |
|
Text
SKRIPSI FULL.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Keputusan pembelian di Toko Diga House Bireuen masih rendah, hal ini dikarenakan brand image dari pakaian yang ditawarkan serta kualitas pelayanan masih kurang sesuai dengan kebutuhan dan harapan konsumen. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh brand image dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian di Toko Diga House Bireuen. Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan jenis penelitian korelasi yang bertujuan untuk menguji hubungan antara satu variabel dengan beberapa variabel lainnya. Sampel dalam penelitian ini adalah 75 orang konsumen di Toko Diga House Bireuen yang berusia 18 tahun ke atas. Dalam penelitian ini menggunakan jenis data primer dengan metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan metode regresi linear berganda, serta melakukan pengujian hipotesis secara parsial dan simultan. Hasil penelitian diperoleh bahwa brand image dan kualitas pelayanan berpengaruh sebesar 63,20% terhadap keputusan pembelian pakaian jadi wanita di Toko Diga House Bireuen. Hasil pengujian hipotesis secara parsial diperoleh bahwa brand image berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian di Toko Diga House Bireuen dengan nilai thitung > ttabel atau 4,136 > 1,6660. Kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian di Toko Diga House Bireuen dengan nilai thitung > ttabel atau 6,813 > 1,6660. Hasil pengujian hipotesis secara simultan diperoleh bahwa brand image dan kualitas pelayanan secara bersama-sama berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian pakaian jadi wanita di Toko Diga House Bireuen dengan nilai F hitung > F tabel yaitu 23,981 > 3,12
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > 63211 - Jurusan Administrasi Bisnis |
Depositing User: | Misra Misra |
Date Deposited: | 19 Mar 2024 02:17 |
Last Modified: | 19 Mar 2024 02:17 |
URI: | https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/1595 |
Actions (login required)
View Item |