Rahmawati, Heni (2024) ANALISIS PERBANDINGAN ALTMAN Z-SCORE, SPRINGATE, ZMIJEWSKI, DAN GROVER DALAM MEMPREDIKSI FINANCIAL DISTRESS (Studi Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. S1 thesis, Universitas malikussaleh.

[img] Text
COVER SKRIPSI .pdf

Download (59kB)
[img] Text
HALAMAN ABSTRAK.pdf

Download (12kB)
[img] Text
BERKAS BAB 1.pdf

Download (180kB)
[img] Text
HALAMAN DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (152kB)
[img] Text
SELESAI HENI RAHMAWATI (190410195).pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbandingan altman z-score, springate, zmijewski, dan grover dalam memprediksi financial distress pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2020-2022. Penelitian ini menggunakan data sekunder berbentuk laporan keuangan masing- masing perusahaan manufaktur sektor industri dasar dan kimia, di mana sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 76 perusahaan. Metode analisis data yang digunakan adalah model altman z-score, springate, zmijewski, dan grover dengan bantuan perangkat lunak Microsoft Excel 2021 dan SPSS versi 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) dari model altman z-score diperoleh hasil bahwa terdapat terdapat 16 perusahaan yang diprediksi mengalami financial distress pada tahun 2020 dan 9 perusahaan pada tahun 2021 serta terdapat 13 perusahaan yang diprediksi mengalami financial distress pada tahun 2022. (2) model springate diperoleh hasil bahwa terdapat 28 perusahaan yang diprediksi mengalami financial distress pada tahun 2020 dan 21 perusahaan pada tahun 2021 serta 24 perusahaan pada tahun 2022. (3) model zmijewski diperoleh hasil bahwa terdapat 12 perusahaan yang diprediksi mengalami financial distress pada tahun 2020 dan 8 perusahaan pada tahun 2021 serta 10 perusahaan pada tahun 2022. (4) model grover diperoleh hasil bahwa terdapat 10 perusahaan yang diprediksi mengalami financial distress pada tahun 2020 dan 8 perusahaan pada tahun 2021 serta 4 perusahaan pada tahun 2022. (5) Hasil perhitungan tingkat akurasi menemukan bahwa model springate merupakan model terbaik dalam memprediksi financial distress dengan tingkat akurasi sebesar 32,02%, kemudian model altman z-score memperoleh tingkat akurasi sebesar 16,67%, selanjutnya model zmijewski memperoleh tingkat akurasi sebesar 13,16%, serta model grover hanya memperoleh tingkat akurasi sebesar 9,65%. (6) berdasarkan hasil uji anova diperoleh hasil bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara model altman z-score, springate, zmijewski, dan grover dalam memprediksi financial distress perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > 61201 - Jurusan Manajemen
Depositing User: Heni Rahmawati
Date Deposited: 22 Feb 2024 08:29
Last Modified: 22 Feb 2024 08:29
URI: https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/951

Actions (login required)

View Item View Item

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors

This repository has been indexed by