Yoga Supiatama, M (2024) PROTOTIPE ALAT PEMBERI PAKAN IKAN DAN MONITORING SUHU SERTA pH AIR PADA KOLAM IKAN LELE DUMBO (Clarias Gariepinus). S1 thesis, Universitas Malikussaleh.
Text
M Yoga Supiatama_190150056_Cover.pdf Download (246kB) |
|
Text
M Yoga Supiatama_190150056_Abstrak.pdf Download (340kB) |
|
Text
M Yoga Supiatama_190150056_Bab I.pdf Download (356kB) |
|
Text
M Yoga Supiatama_190150056_Daftar Pustaka.pdf Download (346kB) |
|
Text
M Yoga Supiatama_190150056_Prototipe Alat Pemberi Pakan Ikan Dan Monitoring Suhu Serta pH Air Pada Kolam Ikan Lele Dumbo (Clarias Gariepinus).pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
Salah satu ikan air tawar yang sangat diminati di Indonesia adalah ikan lele. Dalam upaya memelihara ikan ini, ketersediaan pakan sangat penting karena berpengaruh besar pada pertumbuhan ikan. Namun, biaya produksi pakan yang tinggi seringkali menjadi hambatan dalam budidaya ikan, sehingga efisiensi dalam penggunaan pakan menjadi kunci. Dalam penelitian ini, sebuah perangkat diciptakan untuk memberikan pakan secara otomatis sambil memantau suhu dan pH untuk mendukung budidaya ikan. Dua kolam pemeliharaan ikan dibuat untuk membandingkan pertumbuhan ikan antara yang menggunakan alat dan yang tidak. Masing-masing kolam diisi dengan 90 ekor bibit ikan. Data pertumbuhan berat ikan diambil dengan cara menimbang satu ekor ikan setiap minggu, diambil lima sampel dari kedua kolam. Hasilnya menunjukkan pertumbuhan berat ikan pada kedua kolam terjadi dengan pola yang sama, namun pada kolam dengan alat, pertumbuhan rata-rata berat ikan lebih tinggi sekitar tiga hingga enam gram dibandingkan yang tidak menggunakan alat. Penggunaan pakan dari alat ini adalah 65 gram, 78 gram, 92 gram, 121 gram, 135 gram per hari dalam setiap minggunya. Sensor suhu dan pH yang ditempatkan di sudut kanan dan kiri kolam menunjukkan perbedaan yang tidak signifikan, dengan suhu air kolam masih dalam kisaran normal 25.5 – 30.5 ˚C. Begitu juga dengan sensor pH, tidak menunjukkan perubahan yang abnormal. Hal ini menunjukkan bahwa perangkat ini memelihara kualitas air dengan baik. Konsumsi daya perangkat ini sebesar 0.311W dalam satu minggu. Kata Kunci : Ikan, Pakan, Suhu, pH
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Fakultas Teknik > 20201 - Jurusan Teknik Elektro |
Depositing User: | M Yoga Supiatama |
Date Deposited: | 22 Feb 2024 04:36 |
Last Modified: | 22 Feb 2024 04:36 |
URI: | https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/935 |
Actions (login required)
View Item |