INDAH, EKA KARIANA (2025) STUDI POTENSI LIKUIFAKSI BERDASARKAN GRADASI BUTIR TANAH DI DESA HAGU BARAT LAUT KOTA LHOKSEUMAWE. S1 thesis, UNIVERSITAS MALIKUSSALEH.
![]() |
Text
Cover.pdf Download (93kB) |
![]() |
Text
Abstrak.pdf Download (86kB) |
![]() |
Text
BAB I.pdf Download (98kB) |
![]() |
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (166kB) |
![]() |
Text
full text.pdf Restricted to Registered users only Download (7MB) |
Abstract
Likuifaksi adalah kehilangan kuat geser tanah pasir jenuh mengakibatkan peningkatan tekanan air pori tiba-tiba dalam tanah akibat guncangan gempa bumi. Pada saat terjadi likuifaksi tegangan efektif dalam tanah menjadi nol sehingga lapisan tanah menjadi mencair. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi likuifaksi tanah berdasarkan gradasi butir dan sifat fisis tanah di Desa Hagu Barat Laut Kota Lhokseumawe. Metode penelitian ini menggunakan alat uji properties tanah laboratorium mekanika tanah. Pengujian grain size analysis dengan menerapkan metode gradasi butir Tsuchida (1970). Hasil analisis distribusi butir tanah di temui tanah berbutir kasar dengan gradasi buruk dan berjenis tanah pasir-lanau (SM) dengan pengelompokkan sistem USCS. Kurva gradasi butir tanah Desa Hagu Barat Laut Kota Lhokseumawe diplot dalam rentang kurva gradasi klasifikasi potensi likuifaksi Tsuchida (1970). Berdasarkan plot kurva distribusi tanah dalam kurva Tsuchida (1970) menunjukkan gradasi butiran tanah di lokasi penelitian berpotensi likuifaksi. Kurva gradasi tanah memasuki zona batasan-batasan potensi likuifaksi kurva Tsuchida (1970). Pemodelan pondasi dangkal di atas tanah berpotensi likuifaksi Desa Hagu Barat Laut Kota Lhokseumawe dengan software Plaxis dihasilkan penurunan sebesar 34,23 mm. Berdasarkan pembebanan dinamis menggunakan Plaxis dengan displacement arah x sebesar 32,73 mm dan displacement arah y sebesar 34,22 mm. Kata Kunci : Likuifaksi, Gempa Bumi, Distribusi Ukuran Butir, Hagu Barat Laut
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > 22201 - Jurusan Teknik Sipil |
Depositing User: | EKA KARIANA INDAH |
Date Deposited: | 14 Jan 2025 02:01 |
Last Modified: | 14 Jan 2025 02:01 |
URI: | https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/9154 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |