Aslaila, Deswita (2024) IDENTIFIKASI PERILAKU PEDAGANG DIPASAR SILAPING (Studi kasus : Pasar Silaping Kecamatan Ranah Batahan Kabupaten Pasaman Barat). S1 thesis, Universitas Malikussaleh.

[img] Text
COVER..pdf

Download (123kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (559kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (228kB)
[img] Text
Daftar Pustaka..pdf

Download (183kB)
[img] Text
FULL-TEXT..pdf
Restricted to Registered users only

Download (8MB)

Abstract

Pasar Silaping merupakan salah satu pasar tradisional yang telah beroperasi sejak masa kolonial Belanda dan tetap berfungsi dengan baik hingga saat ini. Meskipun pasar ini tergolong ke dalam pasar mingguan, Pasar Silaping tetap ramai dikunjungi oleh masyarakat setempat dan menjadi tujuan utama saat berbelanja. Tingginya jumlah pembeli yang datang turut meningkatkan jumlah pedagang, sehingga perilaku yang muncul di pasar ini menjadi semakin beragam. Berdasarkan fenomena tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengkaji faktor apa saja yang mempengaruhi perilaku pengguna pasar, khususnya pedagang, terhadap pendekatan arsitektur perilaku dan lingkungan dengan menggunakan teori yang relevan. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif yang menganalisis kondisi di lokasi penelitian sesuai dengan objek yang diteliti. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa aktivitas pedagang, mulai dari pagi hingga sore, lebih fokus pada kegiatan berdagang dan berinteraksi dengan pembeli. Faktor yang mempengaruhi perilaku pedagang bervariasi, tergantung pada tempat atau lapak yang digunakan, seperti ukuran, bentuk, ruang, penataan, warna, dan pencahayaan. Observasi menunjukkan bahwa jenis lapak yang digunakan pedagang memengaruhi perilaku yang ditunjukkan. Penelitian ini dapat menjadi referensi dalam pengembangan pengetahuan dan perencanaan terkait hubungan antara arsitektur, perilaku, dan lingkungan, terutama di area pasar. Kata Kunci : Arsitektur, perilaku, Pasar.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: N Fine Arts > NA Architecture
Divisions: Fakultas Teknik > 23201 - Jurusan Teknik Arsitektur
Depositing User: Deswita Aslaila
Date Deposited: 02 Jan 2025 02:49
Last Modified: 02 Jan 2025 02:49
URI: https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/8977

Actions (login required)

View Item View Item

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors

This repository has been indexed by