Muliana, Muliana (2024) Prediksi Penjualan Udang Tambak Dengan Menggunakan Metode (AutoRegressive Integrated Moving Average) ARIMA Pada UD.Udang Makmur Peureulak. S1 thesis, Universitas Malikussaleh.

[img] Text
Cover.pdf

Download (384kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (188kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (280kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (386kB)
[img] Text
Full_text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penjualan udang tambak merupakan bisnis yang menjanjikan dengan potensi pasar yang luas dan permintaan yang terus meningkat. UD. Udang Makmur, sebuah usaha di Peureulak, Aceh Timur, sering menghadapi tantangan dalam memprediksi penjualan secara manual, yang sering kali mengakibatkan ketidaksesuaian antara stok dan permintaan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun aplikasi prediksi penjualan berbasis web menggunakan metode AutoRegressive Integrated Moving Average (ARIMA). Data penjualan harian dari Januari hingga November 2023 digunakan untuk mengembangkan model ARIMA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model ARIMA (2,1,1) memberikan prediksi yang akurat dengan nilai Mean Squared Error (MSE) sebesar 0,264295. Berdasarkan hasil prediksi 24 periode selanjutnya, model yang digunakan menghasilkan proyeksi yang cukup stabil dengan perkiraan nilai FORE mendekati 2,5 dan batas kepercayaan 95% yang cukup sempit. Hal ini menunjukkan bahwa prediksi model tersebut memiliki tingkat ketidakpastian yang relatif rendah dan dapat dianggap cukup andal untuk periode waktu yang diprediksi. Aplikasi yang dibangun diuji menggunakan metode Black-Box dan berfungsi dengan baik. Penelitian ini memberikan manfaat signifikan bagi UD. Udang Makmur dalam perencanaan stok dan penjualan di masa depan. Aplikasi ini memungkinkan pemilik usaha untuk memprediksi penjualan dengan lebih akurat, sehingga dapat mengoptimalkan persediaan dan memenuhi permintaan pelanggan secara lebih efektif. Saran untuk penelitian selanjutnya termasuk penggunaan model ensemble yang menggabungkan beberapa model ARIMA atau model lainnya untuk meningkatkan akurasi prediksi. Selain itu, memasukkan variabel eksternal seperti harga bahan baku, cuaca, atau faktor ekonomi lainnya ke dalam model prediksi juga disarankan untuk meningkatkan keakuratan prediksi dengan memperhitungkan faktor-faktor eksternal yang memengaruhi penjualan udang. Kata Kunci: Prediksi Penjualan, Udang Tambak, Forecasting, ARIMA, Aplikasi Prediksi

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik > 57201 - Jurusan Sistem Informasi
Depositing User: Muliana Muliana Muliana
Date Deposited: 29 Aug 2024 02:52
Last Modified: 29 Aug 2024 02:52
URI: https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/5340

Actions (login required)

View Item View Item

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors

This repository has been indexed by