Darajat, Lisma Sakiah (2024) KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN RAWAT INAP PASIEN BPJS KESEHATAN DI RUMAH SAKIT UMUM PRIMA INTI MEDIKA PT. PUPUK ISKANDAR MUDA KABUPATEN ACEH UTARA. S1 thesis, Universitas Malikussaleh.
Text
Cover.pdf Download (138kB) |
|
Text
Abstrak.pdf Download (466kB) |
|
Text
Bab 1.pdf Download (505kB) |
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (371kB) |
|
Text
Full-text Skripsi_Lisma Sakiah Darajat.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
Kualitas pelayanan merupakan hal yang harus diperhatikan oleh penyelenggara layanan publik, termasuk pelayanan kesehatan. Kualitas pelayanan kesehatan penting dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Pelayanan kesehatan yang berkualitas ditandai dengan pelayanan yang aman, memuaskan, efektif, efisien dan adil. Namun, masih banyak keluhan masyarakat terkait kualitas pelayanan kesehatan yang belum efektif pada fasilitas kesehatan milik pemerintah, salah satunya Rumah Sakit Prima Inti Medika Kabupaten Aceh Utara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kualitas pelayanan kesehatan rawat inap pasien BPJS Kesehatan dan juga hambatan dalam tercainya reliabilitas dan responsivitas petugas medis terhadap pasien rawat inap BPJS Kesehatan di Rumah Sakit Prima Inti Medika. Metodelogi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kualitatif deskriptif, dengan observasi, wawancara dan dokumentasi sebagai teknik pengumpulan data. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan kesehatan rawat inap pasien BPJS Kesehatan di Rumah Sakit Prima Inti Medika Kabupaten Aceh Utara dari segi Reliabilitas masih perlu diperbaiki karena menurut hasil wawancara didapati pelayanan tidak adil dalam pemberian kamar (pilih kasih), kurangnya kecepatan dalam melayani pasien. Sedangkan dari segi Responsivitas pelayanan yang diberikan petugas medis kepada pasien maupun keluarga pasien terdapat pelayanan yang kurang ramah/sombong, kurangnya memberikan informasi dan komunikasi. Dengan demikian, kualitas pelayanan tersebut belum sepenuhnya memberikan kepuasan kepada pasien rawat inap BPJS Kesehatan dan keluarganya yang menerima pelayanan. Adapun hambatan dalam tercapainya Reliabilitas dan Responsivitas petugas medis terhadap Pasien Rawat Inap BPJS Kesehatan di Rumah Sakit Prima Inti Medika Kabupaten Aceh Utara yaitu kurangnya kecepatan pelayanan, pelayanan tidak adil, kurangnya komunikasi dan informasi, rasio perawat dengan pasien tidak seimbang dan pelayanan tidak ramah. Oleh karena itu, hal yang perlu dipertimbangkan untuk meningkatkan kualitas pelayanan, perawat hendaknya memberikan pelayanan yang adil, meningkatkan kecepatan pelayanan, selalu bersikap ramah meningkatkan komunikasi dan informasi kepada pasien maupun keluarga pasien. Kata kunci: Kualitas, pelayanan, Rawat Inap, dan BPJS Kesehatan
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > 63201 - Jurusan Administrasi Publik |
Depositing User: | Lisma Sakiah Darajat |
Date Deposited: | 15 Aug 2024 02:58 |
Last Modified: | 15 Aug 2024 02:58 |
URI: | https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/4500 |
Actions (login required)
View Item |