Tuahmi, Risti Putri (2024) PENGARUH INOVASI, TEKNOLOGI, DAN PROGRAM KUR TERHADAP KINERJA UMKM DI KABUPATEN BENER MERIAH. S1 thesis, Universitas Malikussaleh.
Text
Cover Risti.pdf Download (390kB) |
|
Text
Abstrak Risti.pdf Download (147kB) |
|
Text
BAB 1 Risti.pdf Download (433kB) |
|
Text
DAFTAR REFERENSI Risti.pdf Download (944kB) |
|
Text
SKRIPSI Risti.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan mengetahui dan menganalisis pengaruh antara inovasi, tekologi, dan program KURterhadap kinerja UMKM di Kabupaten Bener Meriah. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini pelaku UMKM di Kabupaten Bener Meriah yaitu sebanyak 5.018 pelaku UMKM. Penentuan sampel berdasarkan teknik purposive sampling dan menggunakan rumus Hair sehingga sampel berjumlah 130 responden. Instrument penelitian menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas, uji asumsi klasik yang digunakan adalah uji normalitas, uji multikolinearitas, dan uji heteroskedastisitas. Analisis data yang digunakan adalah uji regresi linear berganda, uji koefisien determinasi dan uji hipotesis menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai signifikansi untuk variabel inovasi terhadap Kinerja UMKM adalah sebesar 0,003 < 0,05 dan nilai dari thitung adalah 7,984 > ttabel 1,97897, artinya terdapat pengaruh positif antara inovasi terhadap kinerja UMKM di Kabupaten Bener Meriah. Selanjutnya nilai signifikansi untuk variabel teknologi terhadap Kinerja UMKM adalah sebesar 0,028 < 0,05 dan nilai dari thitung adalah 4,117 > ttabel 1,97897, artinya terdapat pengaruh positif antara teknologi terhadap kinerja UMKM di Kabupaten Bener Meriah. Serta nilai signifikansi untuk variabel Program KUR terhadap Kinerja UMKM adalah sebesar 0,039 < 0,05 dan nilai dari thitung adalah 3,837 > ttabel 1,97897, artinya terdapat pengaruh positif antara Program KUR terhadap kinerja UMKM di Kabupaten Bener Meriah.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > 61201 - Jurusan Manajemen |
Depositing User: | Risti Putri Tuahmi |
Date Deposited: | 09 Aug 2024 02:05 |
Last Modified: | 09 Aug 2024 02:05 |
URI: | https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/4222 |
Actions (login required)
View Item |