Permana, Rafli Aulia (2024) STUDI KOMPARASI METODE FAST TRACK DENGAN METODE CRASH PROGRAM DALAM PERCEPATAN WAKTU DAN BIAYA (Studi Kasus : Peningkatan/Rekonstruksi Ruas Jalan Simalas - Batas Kabupaten Simalungun). S1 thesis, Universitas Malikussaleh.

[img] Text
Rafli Aulia Permana_190110118_Cover.pdf

Download (86kB)
[img] Text
Rafli Aulia Permana_190110118_Abstrak.pdf

Download (57kB)
[img] Text
Rafli Aulia Permana_190110118_Bab 1.pdf

Download (85kB)
[img] Text
Rafli Aulia Permana_190110118_Daftar Pustaka.pdf

Download (126kB)
[img] Text
Rafli Aulia Permana_190110118_STUDI KOMPARASI METODE FAST TRACK DENGAN METODE CRASH PROGRAM DALAM PERCEPATAN WAKTU DAN BIAYA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)

Abstract

Suatu proyek konstruksi dapat dikatakan berhasil apabila produk yang dihasilkan sesuai dengan standart mutu, waktu pelaksanaan, dan batas anggaran yang telah direncanakan. Pada proyek yang tidak sesuai dengan standart mutu, waktu pelaksanaan, dan batas anggaran yang telah direncanakan akan mengalami keterlambatan. Berdasarkan Peraturan Presiden No. 12 Tahun 2021 Tentang Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah menerangkan bahwa keterlambatan waktu pembangunan akan dikenakan denda/sanksi administrasi sebesar 1/1000 dari nilai kontrak. Untuk menghindari ketelambatan diperlukan percepatan pada proyek. Tujuan penelitian untuk melihat hasil percepatan waktu dan biaya dengan metode fast track dan metode crash program dan melihat perbandingan hasil dari kedua metode ini. Waktu normal pada proyek ini 180 hari dengan total biaya Rp.14.666.588.288,29. Pada penelitian ini menggunakan ms project untuk mencari aktivitas pekerjaan yang berada pada lintasan kritis yang akan dilakukan percepatan. Percepatan pada metode fast track mnghasilkan waktu proyek sebesar 149 hari dengan biaya 14.287.701.424,18 dan percepatan pada metode crash program menghasilkan waktu proyek 144 hari dengan biaya 14.318.586.553,16. Pada penelitian ini, perbandingan hasil waktu dan biaya dari kedua metode berbeda. Perbedaan ini disebabkan pada metode metode fast track tidak ada penambahan pada biaya langsung dan hanya ada pengurangan biaya pada biaya tidak langsung hanya merubah predecessors. Sedangkan pada metode crash program ada penambahan biaya pada biaya langsung dan pengurangan biaya pada biaya tidak langsung dikarenakan pada metode crash program menambahkan jam kerja lembur sebesar 2 jam.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TE Highway engineering. Roads and pavements
Divisions: Fakultas Teknik > 22201 - Jurusan Teknik Sipil
Depositing User: Rafli Aulia Permana
Date Deposited: 08 Jul 2024 03:35
Last Modified: 08 Jul 2024 03:35
URI: https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/3154

Actions (login required)

View Item View Item

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors

This repository has been indexed by