Ilmi, Ridha (2024) Penambahan probiotik pada pakan terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup ikan sidat (Anguilla bicolor). S1 thesis, Universitas Malikussaleh.

[img] Text
Cover.pdf

Download (48kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (10kB)
[img] Text
Bab 1.pdf

Download (129kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (138kB)
[img] Text
Skripsi full text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Ikan sidat (Anguilla bicolor) merupakan jenis ikan yang bernilai ekonomi tinggi dan menjadi salah satu komoditi ekspor di dunia. Pemanfaatan sumberdaya ikan sidat hingga saat ini masih merupakan usaha penangkapan dari perairan umum untuk memenuhi permintaan pasar yang cukup tinggi. Pengembangan komoditi ikan sidat hingga saat ini juga masih terhambat karena belum ada teknologi untuk pemijahan selain itu ikan sidat merupakan salah satu ikan yang mengalami pertumbuhan sedikit lambat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahuipengaruh pemberian probiotik dengan dosis yang berbeda terhadap pertumbuhan ikan sidat (Anguilla bicolor), kelangsungan hidup, FCR, respon pakan dan kualitas air media pemeliharaan. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 5 Januari 2023 sampai 4 Februari 2023, bertempat di Kembang Tani Farm, Desa Lancang Barat, Kecamatan Dewantara, Kabupaten Aceh Utara. Metode penelitian ini Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 3 kali ulangan, yaitu A (tanpa pemberian probiotik (Kontrol)), B (Probiotik 10 ml/kg pakan), C (Probiotik 15 ml/kg pakan), dan D (Probiotik 20 ml/kg pakan). Data hasil pengamatan selama penelitian disajikan dalam bentuk tabel dan grafik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian probiotik dengan dosis berbeda berpengaruh terhadap respon pakan, pertumbuhan panjang dan bobot ikan, namun tidak berpengaruh nyata terhadap rasio konversi pakan dan kelangsungan hidup ikan sidat (Anguilla bicolor). Perlakuan terbaik pada perlakuan D (Probiotik 20 ml/kg pakan) dengan menghasilkan pertumbuhan panjang panjang 4,4 cm dan bobot 3,3 gr, respon pakan 2,17 menit, rasio konversi pakan 1,0. kelangsungan hidup rata-rata 100%. Kualitas air selama penelitian masih dalam keadaan baik, yaitu berkisar antara suhu 27 oC. Ph 7,3 dan DO 4,8 mg/l.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions: Fakultas Pertanian > 54243 - Jurusan Akuakultur
Depositing User: Ilmi Ridha
Date Deposited: 29 May 2024 07:52
Last Modified: 29 May 2024 07:52
URI: https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/2603

Actions (login required)

View Item View Item

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors

This repository has been indexed by