SUHAEYMI, SUHAEYMI (2024) SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS (GIS) UNTUK PEMETAAN TITIK PENUMPUKAN SAMPAH DI KOTA LHOKSEUMAWE BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE ANT COLONY OPTIMIZATION. S1 thesis, Universitas Malikussaleh.

[img] Text
Cover.pdf

Download (59kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (133kB)
[img] Text
Bab I.pdf

Download (105kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (94kB)
[img] Text
Full-text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Krisis pengelolaan sampah telah meningkat akibat pertumbuhan populasi penduduk dan urbanisasi penduduk yang cepat. Dampaknya termasuk pencemaran lingkungan dan ancaman kesehatan masyarakat, tidak hanya menjadi isu global tetapi termasuk di Kota Lhokseumawe. Masalah pengelolaan sampah di Kota Lhokseumawe mencapai tingkat yang mengkhawatirkan, tumpukan sampah yang meresahkan mengakibatkan dampak negatif seperti pencemaran lingkungan dan penyebaran penyakit. Infrastruktur pengelolaan sampah saat ini tidak dapat menangani lonjakan produksi sampah, mengancam kualitas hidup dan citra kota tersebut. Penelitian ini bertujuan mengatasi krisis pengelolaan sampah di Kota Lhokseumawe melalui penggabungan GIS dan ACO untuk merumuskan kebijakan pengelolaan sampah yang lebih baik dan mencapai kebersihan serta keberlanjutan lingkungan yang lebih baik di Kota Lhokseumawe. ACO (Ant Colony Optimization) adalah algoritma yang terinspirasi dari perilaku koloni semut dalam mencari jalur terpendek. Sistem ini akan memiliki dampak positif pada Kota Lhokseumawe dengan mengurangi dampak negatif penumpukan sampah, meningkatkan kualitas hidup, serta berkontribusi pada kelestarian lingkungan dan citra kota. Dengan demikian, implementasi GIS dan ACO diharapkan menjadi solusi efektif dalam mengatasi krisis pengelolaan sampah di Kota Lhokseumawe. Penelitian ini mengusulkan penggunaan Sistem Informasi Geografis (GIS) dan metode ACO untuk pemetaan titik penumpukan sampah. Data geografis dan parameter ACO (α=1.0, β=2.0) digunakan untuk menentukan rute optimal. Maka hasilnya dapat diperoleh yaitu rute untuk pengumpulan sampah yang di mulai pemetaannya dari "Pasar Ikan Cunda" hingga "Politeknik Negeri Lhokseumawe" dengan total jarak yang ditempuh sebesar 9.565 km. Kata Kunci: Ant Colony Optimization, Pemetaan, Tititk Sampah, Feromon, rute, iterasi

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GA Mathematical geography. Cartography
Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Teknik > 55201 - Jurusan Teknik Informatika
Depositing User: Suhaeymi Suhaeymi
Date Deposited: 07 May 2024 04:05
Last Modified: 07 May 2024 04:05
URI: https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/2198

Actions (login required)

View Item View Item

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors

This repository has been indexed by