FITRI, YULIA (2022) TINGKAT KUALITAS HIDUP RESIDEN NARKOBA DITINJAU DARI USIA, STATUS SOSIAL EKONOMI, PENDIDIKAN, DAN STATUS PERNIKAHAN. S1 thesis, Universitas Malikussaleh.
|
Text
SKRIPSI FULL YULIA-1.pdf Download (20kB) |
|
|
Text
SKRIPSI FULL YULIA-6.pdf Download (291kB) |
|
|
Text
SKRIPSI FULL YULIA-16-22.pdf Download (429kB) |
|
|
Text
SKRIPSI FULL YULIA-52-55.pdf Download (321kB) |
|
|
Text
SKRIPSI FULL YULIA.pdf Restricted to Registered users only Download (6MB) |
Abstract
ABSTRAK Penggunaan narkoba menyebabkan penurunan kondisi fisik dan mental sehingga mempengaruhi kualitas hidup individu yang menggunakannya. Kualitas hidup merupakan penilaian individu terhadap kondisi fisik, psikologis, sosial dan lingkungan dalam kehidupan sehari-hari. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kualitas hidup residen narkoba ditinjau dari usia, status sosial ekonomi, pendidikan dan status penikahan. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif, penelitian deskriptif adalah penelitian yang dilakukan untuk mengetahui nilai variabel mandiri, baik satu variabel atau lebih (independen) tanpa membuat perbandingan, atau menghubungkan dengan variabel yang lain. Kriteria sampel dalam penelitian ini yaitu residen di BNN Lhokseumawe, Pusat Rehabilitasi Napza Yayasan Tabina Aceh, Panti Pemulihan diksi Narkoba Permata Aceh dan BNNK Bireuen. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Saturation Sampling, dengan responden berjumlah 104 orang. Berdasarkan hasil dari penelitian ini, didapatkan hasil 1) mayoritas responden yang memiliki kualitas hidup tinggi pada kategori usia berada pada usia dewasa dengan jumlah persentase sebanyak 90,1%. 2) pada kategori status sosial ekonomi, responden yang memiliki kualitas hidup yang tinggi berada pada tingkat statu sosial ekonomi menengah (Rp. 1.000.000-2.000.000) dengan jumlah persentase sebanyak 94,1%. 3) pada tingkat pendidikan, responden yang memiliki kualitas hidup yang tinggi berada pada tingkat pendidikan SI dengan jumlah persentase sebanyak 100%. 4) pada status pernikahan, mayoritas responden yang memiliki kualitas hidup yang tinggi adalan responden yang belum menikah, hal ini disebabkan karena responden masih mendapatkan dukungan dari keluarga, instansi, dan tema-teman yang sedang menjalani rehabilitasi. Kata Kunci: Kualitas Hidup, Narkoba. Residen. iv
| Item Type: | Thesis (S1) |
|---|---|
| Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
| Divisions: | Fakultas Kedokteran > 73201 - Program Studi Psikologi |
| Depositing User: | Khairiati Khairiati |
| Date Deposited: | 08 Jan 2026 08:31 |
| Last Modified: | 08 Jan 2026 08:31 |
| URI: | https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/17583 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |




