RIFKA, KHAIRUNA (2023) PENGARUH CITRA MEREK DAN ASOSIASI MEREK TERHADAP EKUITAS MEREK PADA PRODUK PASTA GIGI PEPSODENT (Studi Pada Masyarakat Keude Krueng Mane Kecamatan Muara Batu Kabupaten Aceh Utara). S1 thesis, UNIVERISTAS MALIKUSSALEH.

[img] Text
1. Rifka Khairuna_190260003_ Cover.pdf

Download (40kB)
[img] Text
3. Rifka Khairuna_190260003_ Abstrak.pdf

Download (22kB)
[img] Text
4. Rifka Khairuna_190260003_Bab I.pdf

Download (119kB)
[img] Text
9. Rifka Khairuna_190260003_Daftar Pustaka.pdf

Download (149kB)
[img] Text
Full skripsi Rifka Khairuna 190260003.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh citra merek dan asosiasi terhadap ekuitas merek pada produk pasta gigi Pepsodent di Keude Krueng Mane Kecamatan Muara Batu Kabupaten Aceh Utara. Indikator citra merek yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari identitas merek, personalitas merek, asosiasi merek, serta manfaat dan keunggulan merek. Kemudian indikator asosiasi merek yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari atribut yang dimiliki oleh suatu merek, manfaat yang dapat diberikan oleh suatu merek, serta attitude konsumen terhadap suatu merek. Serta indikator ekuitas merek yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari adanya kesadaran merek, asosiasi merek, persepsi kualitas dari suatu merek, adanya kesetiaan merek yang dimiliki oleh konsumen, serta simbol logo atau lambang. Penelitian ini menggunakan data primer yang berbentuk kuesioner yang dibagikan kepada pengguna atau pembeli pasta gigi merek Pepsodent di Keude Krueng Mane Kecamatan Muara Batu Kabupaten Aceh Utara yaitu sebanyak 100 responden. Metode analisis data yang digunakan adalah uji instrumen dan uji asumsi klasik serta uji regresi linier berganda dengan menggunakan bantuan perangkat lunak SPSS versi 26. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan diperoleh hasil bahwa citra merek dan asosiasi merek secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap ekuitas merek produk pasta gigi Pepsodent. Kemudian hasil uji secara simultan juga diperoleh hasil bahwa citra merek dan asosiasi merek secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap ekuitas merek produk pasta gigi Pepsodent di Keude Krueng Mane Kecamatan Muara Batu Kabupaten Aceh Utara. Kata Kunci: Citra Merek, Asosiasi Merek, dan Ekuitas Merek

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > 63211 - Jurusan Administrasi Bisnis
Depositing User: Rifka Khairuna
Date Deposited: 19 Mar 2024 02:11
Last Modified: 19 Mar 2024 02:11
URI: https://rama.unimal.ac.id/id/eprint/1583

Actions (login required)

View Item View Item

Latest Collections

Top Downloaded Items

Top Authors

This repository has been indexed by